Home
>
News
>
Publication
>
Harga Emas Turun Tajam, Zona $1800 Jadi Perhatian Dunia
Harga Emas Turun Tajam, Zona $1800 Jadi Perhatian Dunia
Thursday, 17 June 2021

Indikator Harga

 

Pembukaan

% Perubahan

EURUSD

1.19940

0.06%

GBPUSD

1.39860

0.07%

AUDUSD

0.76100

0.28%

NZDUSD

0.70490

0.64%

USDJPY

110.69000

-0.05%

USDCHF

0.90860

-0.11%

USDCAD

1.228

-0.02%

GOLDUD

1811.900

0.64%

USD/IDR

14250

0.35%

Fokus Emas:

  1. Tekanan harga emas berkembang dan menguji zona $1800
  2. Pertemuan the Fed semalam tidak ubah suku bunga

Kamis, 17 Juni 2021 - Harga emas tertekan tajam ke zona $1800 paska pertemuan the Fed tadi malam. Pada pertemuan kali ini the Fed masih mempertahankan tingkat suku bunganya, namun pasar terlihat mencermati isu-isu yang disajikan pada economic projection the Fed.

Pada economic projection the Fed semalam, menunjukan bahwa 11 dari 18 pejabat the Fed memperkirakan paling tidak, ada kenaikan menjadi di atas 0.5% pada tahun 2023. Meski demikian, hampir seluruh pejabat the Fed terlihat akan mempertahankan tingkat suku bunga saat ini paling tidak hingga akhir tahun 2021. Sementara itu, kenaikan harga emas pun terlihat gagal berkembang karena menyerap pernyataan dari Powell yang menyebutkan bahwa tingkat inflasi dapat bertumbuh lebih tinggi dan lebih persisten dari yang diharapkan pasar dan hal ini berhasil mendorong optimisme pada nilai USD dan memberikan tekanan pada harga emas.

Dengan tekanan yang dominan terjadi pada sesi perdagangan pagi tadi, harga emas kini terlihat bergerak di atas zona support $1800 dan resistance terdekat di areal $1845. Resistance terjauhnya berada di areal $1866 hingga ke zona $1880. Sementara untuk support terjauh harga emas berada di areal $1795 hingga ke zona $1775.

DATA EKONOMI HARIAN

Jam

Data

Actual

Ekspektasi

Sebelumnya

8:30

AU - Employment Change

115.2K

30.5K

-30.7K

8:30

AU - Unemployment Rate

5.1%

5.5%

5.5%

19:30

US - Unemployment Claims

-

360K

376K

Riset Indonesia Commodity and Derivative Exchange

Gold Daily Newsletter

Member of
© Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX)
Join Our Monthly Newsletter
Follow Us
Contact Us
Midpoint Place, 22nd Floor, K.H. Fachrudin Street No. 26, Tanah Abang, Jakarta Pusat
+62 21 3002 7788