Home
>
News
>
Publication
>
Emas Meningkat Pasca Data Indeks PCE AS yang Melemah
Emas Meningkat Pasca Data Indeks PCE AS yang Melemah
Monday, 01 July 2024

Indikator Harga

 

Pembukaan

% Perubahan

EURUSD

1.0726

0.21%

GBPUSD

1.2640

0.13%

AUDUSD

0.6667

0.03%

NZDUSD

0.6078

0.35%

USDJPY

160.88

-0.02%

USDCHF

0.8976

-0.07%

USDCAD

1.3678

-0.08%

GOLDUD

2325.96

0.02%

USD/IDR

16345

0.12%

Fokus Emas:

  1. Penurunan inflasi yang stabil serta Belanja Pribadi yang lebih rendah
  2. Ekspektasi pasar pada kemungkinan The Fed menurunkan suku bunga.

Senin, 1 Juli – Harga emas naik ke zona $2332 per troy ons setelah laporan utama inflasi AS secara umum sejalan dengan ekspektasi, meningkatkan harapan bahwa Federal Reserve dapat memangkas suku bunga pada bulan September.

Data ekonomi AS pada hari Jumat melaporkan inflasi AS, dalam bentuk pengukur inflasi yang disukai The Fed, Indeks Harga Belanja Konsumsi Pribadi, menunjukkan pendinginan di bulan Mei, ke 2,6% tahunan di bulan Mei dari 2,7% sebelumnya, sesuai dengan ekspektasi. PCE Inti juga melambat ke 2,6% dari 2,8% sebelumnya sesuai prakiraan. Data mengindikasikan inflasi terus turun menuju target 2,0% The Fed. Data Belanja Pribadi naik 0,2% di bulan Mei dibandingkan prakiraan 0,3% dari 0,1% di bulan April, data dari Biro Analisis Ekonomi AS menunjukkan. Sehingga pasar menilai data ini sebagai harapan bahwa Federal Reserve akan menurunkan suku bunga pada bulan September dan lagi pada bulan Desember.

Pada pertemuan sebelumnya, Gubernur Fed Michelle Bowman, pada hari Kamis mengatakan, “The Fed belum berada pada titik di mana mereka dapat mempertimbangkan untuk melakukan penurunan suku bunga.” Sebelumnya, Presiden Fed Atlanta Raphael Bostic mengatakan The Fed telah mulai memprakirakan penurunan suku bunga di masa depan, yang mengindikasikan rencana yang lebih konkrit daripada ketergantungan pada data yang tidak jelas seperti komentar para pejabat The Fed sebelumnya. Bostic memprakirakan penurunan suku bunga pada kuartal keempat kemungkinan akan diikuti oleh penurunan empat perempat poin pada tahun 2025, dan menambahkan bahwa ketika The Fed mulai menurunkan suku bunga, ini akan menjadi “yang pertama dalam serangkaian penurunan suku bunga; itulah alasan untuk bersabar.”

Harga emas meningkat dengan support saat ini beralih ke area $2300 dan resistance terdekat berada di area $2360. Support terjauhnya berada di area $2285 hingga ke area $2250, sementara untuk resistance terjauhnya berada di area $2388 hingga ke area $2410.

DATA EKONOMI HARIAN

Jam

Data

Actual

Ekspektasi

Sebelumnya

20:45

US - Final Manufacturing PMI

-

51.7

51.7

21:00

US - ISM Manufacturing PMI

-

49.2

48.7

21:00

US - ISM Manufacturing Prices

-

55.8

57.0

Riset Indonesia Commodity and Derivative Exchange

Gold Daily Newsletter

Member of
© Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX)
Join Our Monthly Newsletter
Follow Us
Contact Us
Midpoint Place, 22nd Floor, K.H. Fachrudin Street No. 26, Tanah Abang, Jakarta Pusat
+62 21 4050 7788